Lazareth LM 847 lahir setelah batasan 100 hp dihapuskan

Motor berkekuatan 470hp hasil kreasi Ludovic Lazareth menggunakan 4.7 Liter V8 engine milik Maserati dan dihubungkan dengan transmisi otomatis.

Lazareth LM 847 lahir dari pencabutan kebijakan yang aneh, setelah Prancis mencabut peraturan anehnya mengenai motor yang boleh beredar dijalan.

Pemerintah Prancis membatasi tenaga mesin maximum yang diperbolehkan hanya 100hp. Namun pada tahun 2016 peraturan tersebut dicabut dan Ludovic Lazareth merayakannya dengan membuat motor bermesin dan bertenaga “Gila”.

Karena tenaganya yang sangat besar, satu roda belakang di rasa tidak mampu mengatasi 470hp yang dismburkan oleh mesin.

Jadi Lazareth menggunakan dua roda belakang yang masing masing terhubung dengan mesin melalui rantai dan bertumpu pada swing arm yang tidak saling berkaitan antara kanan dan kiri. Artinya ban kanan dan kiri bergerak independen tidak saling mempengaruhi.

Dibagian depan terpasang pula dua buah 'single sided swingarms' berukuran besar. Satu arm untuk menopang roda depan kanan dan satunya lagi untuk roda kiri yang keduanya dapat bergerak bebas (independent) tanpa saling mempengaruhi.

Melihat konstruksi mesin yang digunakan, pengemudi harus mampu menahan gaya puntir yang dihasilkan oleh mesin saat berakselerasi. Cukup unik sekaligus cukup melelahkan sepertinya.

Lazareth LM 847
www.lazareth.fr

Spesifikasi Lazareth LM 847

ENGINE

Engine : V8 4,7L Maserati 32 valves

Cylindre : 4691 CC


TRANSMISSION

Coupleur hydraulique – 1 speed Transmission finale par chaines


PERFORMANCES

470 hp @7000 rpm

Couple 620 Nm @4750 rpm


BRAKING

Front : Double disques périmétrique 420mm Etriers Nissin 8 pistons

Rear : Double disque 255mm Brembo 4 pistons


DIMENSIONS

Length : 2650mm

Width : 900mm

Height : 1000mm

Wheelbase : 1850mm

Weight : 400kg


CHASSIS

Penyangga mesin – Carrosserie polyester et carbone

Suspensi : TFX Suspension technology