Kenali tanda-tanda Kopling mobil mulai minta ganti

Meskipun saat ini mobil Matic mulai banyak pilihannya dan peminatnya pun semakin meningkat, namun mobil manual tetap masih dicari karena berbagia keunggulannya termasuk faktor harga tentunya.

Mobil manual memberi sensasi berkendara yang lebih responsif, dan memberi feeling yang akurat bagi pengendaranya.

Untuk penggunaan dalam kota yang padat, kopling mengalami tekanan kerja yang cukup berat. Kondisi stop and go akan membuat kampas kopling sering bergesekan dan lebih cepat aus.

Karena pada kondisi macet apalagi yang model padat merayap, biasanya tanpa sadar kaki pengemudi tetap bersandar pada pedal kopling meskipun mobil sudah mulai berjalan.

Keausan pada kopling harus segera dapat di kenali dan di tanggulangi sesegera mungkin agar tidak memberi dampak pada komponen lain yang terkait dengannya secara langsung maupun tidak langsung.

kopling bermasalah

Tanda-tanda Kopling mobil mulai minta perhatian bisa dikenali dengan beberapa gejala berikut ini ;

1. Perpindahan gigi menjadi sulit

Kondisi ini bisa jadi disebabkan karena setelan kopling kurang tepat, jarak bebasnya terlalu besar sedangkan jarak tekannya pendek.


2. Pedal kopling terasa berat

Pedal kopling terasa berat bisa disebabkan karena kampas kopling lengket dengan roda gila, pegas pengembali terlalu keras atau karena kabel kopling kotor.

Masalah yang terjadi pada kopling mobil tidak melulu terfokus pada kampas kopling atau plat kopling saja.

Masalah pada kopling bisa juga terjadi pada mekanisme penggeraknya. Pada Mobil, Mekanisme kopling digerakan dengan sistem hidrolik dan sistem konvensional menggunakan kabel sling baja.

Mekanisme penggerak kopling ini bisa saja mengalami gangguan seperti Kabel Kopling yang seret sehingga mengakibatkan injakan pedal menjadi berat.

Jika pedal kopling mulai terasa lebih berat dari biasanya, sebaiknya segera lakukan pemeriksaan untuk memastikan apakah ada kerusakan pada sistem penggerak kopling.


3. Tarikan mobil loyo

Saat berakselerasi atau menambah kecepatan, mesin mobil hanya berteriak tanpa diimbangi meningkatnya kecepatan mobil secara signifikan.


4. Konsumsi bahan bakar lebih boros

Karena kopling tidak mampu meneruskan daya dengan sempurna dan sering selip maka penggunaan bahan bakar semakin boros.


5. Pedal kopling terasa bergetar

Kemungkinan Roda gila atau permukaan kampas kopling mengalami keausan yang tidak merata alias bergelombang


6. Kopling Bunyi saat pedal diinjak

Gejala ini biasa terjadi jika Release Bearing mulai bermasalah, perlu dilakukan pemeriksaan dengan membuka rumah kopling untuk memastikan kerusakannya.


7. Tercium aroma terbakar

Bau khas kampas kopling gosong menandakan kampas kopling tidak menempel sempurna dengan roda gila. Jika sedang main setengah kopling, berarti hal ini wajar, segera beristirahat dan kurangi perilaku anda (main setengah kopling).

Tapi jika anda memperlakukan kopling dengan normal dan medan yang di lalui juga normal namun masih tercium aroma kopling terbakar, berarti ada masalah pada pernagkat kopling. Bisa jadi pegas penekan kopling lemah, atau kampas kopling minta di ganti.

Bau kopling juga bisa terjadi ketika tanpa sadar kaki bersandar pada pedal kopling.


8. Kopling Blong

Gejala ini dialami khusus bagi yang sudah berteknologi kopling hidrolik. Ketika pedal kopling di injak, tidak ada reaksi pada perangkat kopling.

Sistem hidrolik yang masuk angin sehingga tekanan injakan pedal tidak terdistribusi sempurna ke tuas pengungkit kopling.

Untuk kopling hidrolik, periksa kapasitas minyak Kopling, sistem ini tidak jauh berbeda dengan sistem rem yang perlu di pastikan minyak hidroliknya tidak berkurang.