Bosan nungguin proses cas HP yang lama, sudah ada Solusinya

Ponsel sekarang ini mulai memperhatikan kapasitas baterai karena mengingat penggunaan ponsel yang semakin intens baik untuk bermain game atau untuk menunjang pekerjaan mengolah dokumen. Kita sudah tidak kaget lagi kalau lihat ponsel dengan baterai berkapasitas 5000mAh seperti milik Asus Zenfone 4 Max.

Bayangkan kalau baterai sebesar itu di cas dengan charger reguler dengan kemampuan 500 mAh, bisa nongkrong di warkop ga pulang-pulang hanya nungguin ponsel penuh. Tapi jangan khawatir karena sekarang sudah dikembangkan teknologi Quick Charging yang bisa mempercepat proses charging hingga 5 kali lebih cepat dari biasanya.

Jadi jika anda sudah mulai bosan harus menunggu lama setiap kali ngecas hape, Anda bisa memanfaatkan teknologi quick charging ini.

quick charging

Tapi bagaimana cara menikmati teknologi ini?

Apakah bisa langsung ditambahkan ke ponsel reguler?

Atau cukup hanya dengan membeli charger berteknologi Quick Charging?

Sayangnya tidak bisa begitu...

Quick Charging merupakan satu kesatuan mulai dari charger, kabel charger hingga ke ponsel itu sendiri.

Jadi jika anda pakai charger berteknologi Quick Charging di Nokia 3310 atau Soner T100 atau Siemens C35 maka akan percuma karena proses charging akan berjalan normal.

Oleh karena itu, untuk bisa menikmati teknologi ini, anda harus menebus ponsel yang sudah berteknologi Quick Charger.

Yaa sama juga bodong kalau suruh beli baru, bukan solusi namanya, bagaimana caranya bisa tau kalau hape yang kita pakai sudah mendukung teknologi Quick Charge.

Mau bagaimana lagi memang begitu adanya, Kalau mau tau daftar ponsell yang sudah mendukung teknologi Quick charger agar tidak salah beli, anda bisa mendownload daftarnya dari halaman resmi Qualcomm di bawah ini, disitu ada juga daftar power bank yang sudah mendukung teknologi ini.

https://www.qualcomm.com/documents/quick-charge-device-list

Qualcomm sebagai pengembang teknologi Quick Charging sudah mengembangkan hingga versi 4.0 yang bisa menhasilkan kecepatan charging hingga 5 kali lebih cepat dari seharusnya.

Jadi jika anda sudah bosan nungguin proses cas hape yang kelamaan, sudah ada solusinya yaitu teknologi Quick Charging yang di kembangkan Qualcomm atau ada juga VOOC yang dipakai ponsel OPPO.
 
Ada sedikit perbedaan istilas Quick charging dan Fast charging di pasaran, namun pada prinsipnya adalah sama-sama untuk charging dalam waktu singkat.