Cara mencegah Baterai Android agar Tidak Kembung

Baterai adalah komponen penting pada sebuah perangkat smartphone. Smartphone secanggih apapun kalau tidak ada baterainya, bisa apa?

Mau pakai Snapdragon 835 atau keluaran terbaru sekalipun tidak akan berguna banyak jika baterai nya sudah kembung dan ngedrop.

Oleh karena itu perlu langkah-langkah preventif agar baterai android tidak kembung dan gampang ngedrop. Stress juga kalau handphone harus sering-sering bertemu colokan listrik untuk di cas, mau pakai powerbank juga ribet, kadang malah lebih berat powerbank-nya ketimbang ponselnya.

Jadi alangkah baiknya melakukan pencegahan sebelum baterai ponsel android kembung dan ngedrop.

Untuk megetahui langkah pencegahan agar baterai android tidak kembung maka perlu diketahui terlebih dahulu penyebab baterai ponsel menjadi kembung.

Penyebab Baterai Android kembung

1. Pemakaian yang tidak wajar seperti main game berlebihan hingga smartphone kepanasan.
2. Mengecas dengan charger imitasi
3. Mengecas ponsel di laptop atau powerbank terlalu sering
4. Keseringan Membiarkan ponsel mati kehabisan baterai.

Cara mencegah baterai tidak mudah kembung

Setelah mengetahui penyebabnya, kita bisa mengambil langkah antisipasi agar baterai ponsel tidak mudah kembung dan ngedrop.

1. Gunakan ponsel sewajarnya, dan jika mulai terasa panas sebaiknya biarkan ponsel beristirahat sejenak.

2. Selalu gunakan charger original dan mengecas ponsel hingga indikatornya menunjukan penuh 100%.

3. Hindari mengecas ponsel menggunakan laptop atau powerbank terlalu sering. Jikapun ingin menggunakan powerbank untuk charger ponsel disaat genting, sebaiknya gunakan/beli PB yang berkualitas.

Baca juga : Tips menghemat baterai di saat genting

4. Hindari ponsel mati karena kehabisan baterai agar baterai android tidak kembung, jika kondisi baterai sudah Low dan belum memungkinkan untuk mencharge, sebaiknya matikan ponsel hingga menemukan sumber listrik untuk men-cas hape.

5. Agar baterai android tidak kembung, jangan mencharge ponsel berlebihan, kebiasaan mencharge ponsel semalam suntuk saat sedang tidur memiliki andil membuat baterai ponsel menjadi kembung.

Jika anda berniat mencharge di malam hari agar ponsel siap digunakan di pagi harinya, sebaiknya gunakan Timer pada stop kontak dan charge ponsel dalam kondisi mati. Cara ini bisa Cegah Baterai Android agar Tidak Kembung.