Cara mudah Cek link error di Blog

Perihal aktifitas cek link error di Blog perlu dilakukan untuk memberikan pengalaman yang baik bagi pengunjung Blog Anda. Link di Blog perlu di cek sesekali untuk memastikan tidak ada link yang error.

Broken link biasanya mengarah kehalaman 404 yang berpotensi membuat pengunjung blog Anda kecewa saat mencoba menelusuri sebuah link rujukan yang ditawarkan dalam artikel blog Anda. Hal ini juga akan berpengaruh pada membengkaknya angka bounce rate.

Link error ini bisa saja berupa external link atau internal link yang ada diartikel yang merujuk ke halaman lain untuk menambah kaya informasi yang anda sampaikan melalui artikel di blog.

Broken link juga bisa hadir dari kolom komentar yang tersemat link menuju halaman lain di luar atau didalam website atau blog.

Atau mungkin saja ada artikel yang dihapus dan ternyata artikel tersebut terkait dengan artikel lainnya. Atau ada artikel yang di edit beserta permalinknya sehingga permalink aslinya sudah tidak dapat diakses.

Misalnya begini, artikel "Cara mudah cek link error" menghuni alamat;

http://capuraca.blogspot.com/cara-mudah-cek-link-error.html

kemudian setelah sekian lama artikel tersebut di publikasikan, ada hal yang perlu dirubah, misalnya merubah judulnya menjadi "Cara cepat cek link eror"

dan tanpa sengaja atau dengan sengaja permalinknya berubah menjadi

http://capuraca.blogspot.com/cara-cepat-cek-link-eror.html

Otomatis alamat http://capuraca.blogspot.com/cek-mudah-link-error.html tidak bisa diakses alias menampilkan halaman 404 atau tidak ditemukan.

Cara mudah Cek link error di Blog

Atau kesalahan penulisan permalink pada anchor text sehingga alamatnya berbeda. Kesalahan penulisan permalink sedikit saja bisa menghasilkan link error.

Meskipun jarang terjadi karena penulisan link biasanya pakai cara Copy-paste, tapi kesalahan penulisan ini bisa saja terjadi dan berakibat terbukanya halaman 404.

Cara mudah Cek link error di Blog

Kalau dilihat gambar diatas, hanya terjadi kesalahan penulisan huruf kapital di awal kata "Cara" sudah mengakibatkan broken link.

Jadi Bagaimana cara mudah untuk memeriksa link error di blog?

Untuk cepat bisa mengecek dan menemukan link error di blog, anda hanya perlu menggunakan bantuan http://brokenlinkcheck.com/ yang menyediakan fasilitas untuk memeriksa broken link dalam sebuah blog atau website. Dan yang paling penting, layanan cek link error ini gratis.

Caranya pun cukup mudah, Anda hanya perlu membuka halaman http://brokenlinkcheck.com/ tidak perlu regristrasi ataupun klik tombol like atau semacamnya.

Selanjutnya Anda akan menemukan form isian yang dapat diisi dengan alamat website yang ingin di periksa terhadap kemungkinan link error.

Cara mudah Cek link error di Blog


Selanjutnya anda akan diminta mengisi captcha dan klik tombol Find Broken Link

Cara mudah Cek link error di Blog

Jika muncul pesan error seperti dibawah ini, mungkin blog atau website anda terseting untuk diindeks dengan atau tanpa “www”. Jadi anda bisa mencoba mengisi kolom URL, tanpa "www"

Cara mudah Cek link error di Blog

Tunggu hingga prosesnya pencarian link error atau broken link selesai. Lamanya tergantung jumlah halaman di website yang di periksa. Semakin banyak jumlah artikel di blog maka semakin lama juga proses cek link error di http://brokenlinkcheck.com/.

Cara mudah Cek link error di Blog

Jika sudah selesai maka anda akan mendapatkan informasi terkait artikel mana saja yang mengandung broken link dan perlu perbaikan.

Cara mudah Cek link error di Blog

Selanjutnya Anda bisa mengedit postingan yang mengandung link error tersebut agar pengunjung blog anda tidak tersesat ke halaman 404 karena brokenlink.

Sejatinya 404 tidak mempengaruhi performance situs di hasil pencarian, hanya saja halaman error 404 dapat mempengaruhi User Experience.

Setidaknya itulah yang dikatakan Google Webmaster Tool ketika menginformasikan mengenai error 404 ini. Dampaknya mungkin lebih kepada tingkat Bounce rate yang akan membengkak seiring jumlah link error yang ada di blog.

Cara mudah Cek link error di Blog

Demikian cara mudah dan cepat bisa mengecek dan menemukan link error pada halaman blog, semoga bermanfaat.