Body motor yang banyak beredar sekarang ini kebanyakan terbuat dari bahan plastik. Pemilihan bodi plastik tentu memiliki banyak keuntungan diantaranya lebih ringan dan bebas korosif.
Namun bodi berbahan plastik bisa saja patah atau retak jika mengalami benturan berlebih. Jika sudah begini, mengganti bodi motor dengan yang baru tentu akan lebih mudah dan praktis.
Tapi bagaimana jika kantong sedang kempes atau kerusakan minor dan masih bisa diatasi sendiri dirumah.
Untuk itu mari kita coba memperbaiki bodi motor yang mengalami sedikit kerusakan. Seperti yang terjadi pada bodi mio berikut ini yang dudukan baut pengancingnya patah.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk menyambung pengancing bodi yang patah tersebut adalah lem alteco atau lem korea, puntung rokok yang akan diambil filternya atau abu gosok sisa pembakaran kayu bakar.
Cara menyambungnya, sambungkan bagian body yang patah dengan lem alteco sesuai posisinya semula.
Kemudian pada sisi area sambungan sisipkan gabus filter rokok, atur sedemikian rupa agar dapat menutupi area sambungan.
Kemudian teteskan lem di gabus filter rokok tadi secara merata sambil di tekan kearah area sambungan.
Proses ini harus dilakukan dengan cepat karena filter rokok akan cepat mengeras ketika terkena lem alteco.
Hati-hati saat meneteskan lem ke gabus rokok karena reaksinya akan menghasilkan asap yang perih di mata.
Bila perlu lapisi lagi dengan gabus filter rokok atau dengan abu gosok agar sambungan menjadi semakin kuat.
Rapikan area sambungan bila perlu. Diamkan beberapa saat hingga lem mengering sempurna dan Bodi motor pun siap dipasang kembali tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.
Baca juga info mengenai Cara menyambung plastik yang baik tapi belum tentu benar
Demikian cara menyambung kancing bodi motor yang patah yang bisa dilakukan sendiri dirumah dan dengan bahan-bahan yang mudah di dapat. Semoga bermanfaat.
Namun bodi berbahan plastik bisa saja patah atau retak jika mengalami benturan berlebih. Jika sudah begini, mengganti bodi motor dengan yang baru tentu akan lebih mudah dan praktis.
Tapi bagaimana jika kantong sedang kempes atau kerusakan minor dan masih bisa diatasi sendiri dirumah.
Untuk itu mari kita coba memperbaiki bodi motor yang mengalami sedikit kerusakan. Seperti yang terjadi pada bodi mio berikut ini yang dudukan baut pengancingnya patah.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk menyambung pengancing bodi yang patah tersebut adalah lem alteco atau lem korea, puntung rokok yang akan diambil filternya atau abu gosok sisa pembakaran kayu bakar.
Cara menyambungnya, sambungkan bagian body yang patah dengan lem alteco sesuai posisinya semula.
Kemudian pada sisi area sambungan sisipkan gabus filter rokok, atur sedemikian rupa agar dapat menutupi area sambungan.
Kemudian teteskan lem di gabus filter rokok tadi secara merata sambil di tekan kearah area sambungan.
Proses ini harus dilakukan dengan cepat karena filter rokok akan cepat mengeras ketika terkena lem alteco.
Hati-hati saat meneteskan lem ke gabus rokok karena reaksinya akan menghasilkan asap yang perih di mata.
Bila perlu lapisi lagi dengan gabus filter rokok atau dengan abu gosok agar sambungan menjadi semakin kuat.
Rapikan area sambungan bila perlu. Diamkan beberapa saat hingga lem mengering sempurna dan Bodi motor pun siap dipasang kembali tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.
Baca juga info mengenai Cara menyambung plastik yang baik tapi belum tentu benar
Demikian cara menyambung kancing bodi motor yang patah yang bisa dilakukan sendiri dirumah dan dengan bahan-bahan yang mudah di dapat. Semoga bermanfaat.