Negeri Terkaya di Dunia

Dimanakah Negeri Terkaya didunia itu? Entahlah. Tapi konon katanya ada sebuah negeri yang sangat indah dan memiliki sumber daya alam yang sangat melimpah. Mungkin layak jika disebut sebagai salah satu negeri terkaya di dunia.

Negeri ini memiliki semua sumber daya yang dibutuhkan untuk menghidupi seluruh warganya. Mulai Sandang, Pangan, Papan lengkap disini. Jikapun negeri ini harus hidup sendiri tanpa bantuan negeri lain rasanya tidak akan jadi masalah karena semua kebutuhan dasarnya telah terpenuhi.

Negeri yang memiliki sumber daya alam yang serba melimpah. Mulai bermacam batu mulia yang terpendam di dalam tanah. Sebut saja tambang emas yang berada dibagian timur negeri ini. Hingga hasil hutan yang melimpah yang sudah disediakan dengan gratis oleh alam. Hutan yang terbentang luas dibeberapa pulaunya. Hutan yang kaya akan pepohonan eksotis berumur ratusan tahun dan berbagai jenis kayu yang bernilai ekonomis cukup tinggi, dan menjadi paru-paru DUNIA.

Sawah dan Ladang yang berfungsi untuk menyokong kebutuhan Pangan di negeri ini sangat luas dan lapang. Meski begitu dengan keramahan dan sifat “dermawan” masyarakatnya, negeri ini pun tidak serta merta menutup diri untuk membeli hasil lahan negeri lain. Padahal, dengan ruang dan lahan yang cukup luas sangat mungkin mendapatkan hasil pangan yang melimpah tanpa harus membeli dari negeri lain. Sungguh negeri yang berhati mulia.

Negeri inipun memiliki fasilitas hiburan untuk melepas penat seperti untuk keperluan liburan, rekreasi dan bersenang-senang yang sangat lengkap. Mari kita terbang sejenak ke salah satu tempat di daratan eropa sana. Negeri di daratan eropa ini perlu membuat pantai buatan untuk memfasilitasi warganya agar dapat berlibur dan menikmati suasana layaknya pantai. Di negeri terkaya di dunia, Pantai terbentang luas dengan pasir putih yang indah. Mau sekedar bermain pasir dipinggir pantai, Snorkeling, diving, fishing silahkan, benar-benar alam BEBAS dan ASLI.

Negeri terkaya di Dunia, pantai buatan, pantai terindah indonesia,pantai kuta

Intip juga salah satu negeri di belahan dunia lain diluar sana harus bersusah payah membangun hutan buatan agar terlihat lebih asri dan agar warganya tahu bentuk hutan itu seperti apa dan tentunya untuk menarik para wisatawan sebagai sumber devisa.

Tapi kalau anda pernah mengunjungi negeri terkaya di dunia, anda bebas memilih hutan seperti apa yang ingin dikunjungi. Mau cari hutan model seperti apa? Mau mengunjungi hutan rimba yang dihuni raja hutan bahkan mahluk gaib sampai hutan yang dikuasai suku asli penghuni hutan. Atau hanya ingin merasakan suasana hutan dengan aman dan nyaman, ada hutan lindung dan bermacam tempat rekreasi berupa hutan yang aman dan nyaman dikunjungi, dan yang pasti ASLI.

Suka ke Gunung! tenang anda tidak akan kesulitan mencari gunung untuk di daki jika anda berkunjung ke negeri terkaya di dunia ini. Anda mencari gunung seperti apa? tersedia gunung dengan ketinggian sedang hingga tinggi. Gunung aktif, non aktif, semi aktif pun ada. Sebut saja Gunung Jaya, Rinjani, Mahameru, Bromo, dan masih banyak lagi. Pokoknya Lengkap dan ASLI.

Negeri terkaya di Dunia,gunung di Indonesia,gunung terindah,

Selain itu berbagai Fauna pun ada di negeri ini. Jika di negeri lain di belahan dunia yang berbeda sana memiliki kanguru, ataupun onta serta pinguin dan koala. Ada sebuah tempat yang merupakan negeri terkaya di dunia ini yang memiliki berbagai macam fauna endemic yang cukup lengkap sebut saja Gajah, Harimau, Anoa, Cendrawasih, Orang Utan, bahkan seekor “naga” yang telah ada sejak jaman purbakala pun hidup nyaman di negeri ini yaitu Komodo dan yang pasti ASLI bukan fiktif dan tanpa Rekayasa. Anda pun dapat menemuinya di habitat aslinya, bukan dalam kerangkeng besi yang kokoh.

Negeri terkaya di Dunia,real dragon,komodo,

Ikan. Sepertinya koleksi ikan-nya tidak perlu dipertanyakan lagi. Dengan bentang lautan yang luas tentunya menyimpan berbagai macam jenis ikan. Jenis ikan air tawarnya pun tak kalah berfariasi, dari mulai ikan Hias seperti Arwana, ikan konsumsi, hingga ikan yang dapat membantu menyembuhkan penyakit, sebut saja ikan gabus, dan masih banyak lagi. dan sayangnya semua itu ASLI.
.
Belum lagi deretan koleksi flora-nya yang tak terhitung lagi jumlahnya. Dari tanaman yang dapat berfungsi sebagai obat hingga tanaman yang memiliki penampilan luar biasa dan kesemuanya ASLI bukan Sintetik. Rasanya tidak akan habis jika membahas kekayaan negeri ini. Andai saja negeri itu memang ada.

Kriteria negara yang tergolong Kaya Raya memang relatif.
“Negara yang kaya adalah negara yang mampu memenuhi kebutuhan Primer yang berupa  Sandang, Pangan, Papan secara mandiri tanpa campur tangan dan tanpa harus bergantung kepada pihak lain”.
Adakah negara terkaya di dunia dalam versi ini?

Indonesia Negeri terkaya di dunia