Facebook telah lama menemani keseharian kita dalam bersosial melalui media internet. Apakah anda mulai bosan menggunakan facebook dan ingin menghapus akun facebook anda, atau ada alasan lain hingga anda ingin menghapus akun facebook anda.
Pertanyaannya, Bisakah akun facebook dihapus? ‘yaa. Tentu saja bisa. Bagaimana cara menghapus akun facebook secara permanen?. Jika anda mencari di deretan toolbar pada halaman facebook, mungkin anda akan kesulitan menemukan menu pilihan untuk menghapus akun facebook. Untuk mengetahui jawabannya mari kita simak langkah-langkahnya berikut ini.
Untuk dapat menghapus akun facebook pastikan anda Login ke akun Facebook milik anda. Setelah login, silahkan menuju ke alamat https://www.facebook.com/help/delete_account
Selanjutnya anda akan diminta untuk mengkonfirmasi permintaan untuk menghapus akun anda. Jika anda belum yakin untuk menghapus akun facebook. Anda bisa mempelajari lebih lanjut tentang penghapusan akun pada link yang tersedia atau lihat di SINI.
Jika sudah yakin silahkan klik saja pada pilihan Hapus Akun Saya.
Kemudian isikan sandiakun facebook anda dan tuliskan tantangan captchapada kolom yang tersedia dan klik Oke.
Setelah penghapusan akun facebook di konfirmasi, maka anda akan disuguhkan informasi bahwa akun anda akan telah dijadwalkan untuk dihapus. Silahkan klik pada pilihan keluar.
Kemudian silahkan login kembali menggunakan akun facebook yang anda hapus tadi, maka anda akan dihadapkan tampilan seperti dibawah ini. klik konfirmasi penghapusan untuk meyakinkan proses penghapusan akun facebook telah dijalankan sepenuhnya.
Selanjutnya jika anda masuk ke facebook dengan menggunakan akun yang telah anda hapus tadi sebelum jangka waktu 14 hari anda akan disuguhkan tampilan seperti gambar diatas. Jadi, anda dapat membatalkan penghapusan sewaktu-waktu dalam jangka 14 hari sebelum akun facebook benar-benar terhapus permanen.
Selesai. Perlu anda ketahui bahwasannya akun facebook anda akan terhapus secara permanen setelah 14 hari setelah pengajuan penghapusan akun facebook dikirimkan. Seperti terlihat pada gambar, permintaan penghapusan akun facebook diajukan pada tanggal 24 januari dan akan dihapus secara permanen pada tanggal 7 februari.
Bagaimana, mudah bukan. mungkin anda memerlukan informasi tentang cara menghapus foto di facebook, anda bisa lihat panduannya di Cara menghapus foto di Facebook. Demikianlah sedikit uraian langkah-langkah tentang cara menghapus akun facebook. Semoga bermanfaat.